Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui

perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl

Bagi anda sedang membangun sebuah hunian pastinya banyak yang dipertimbangkan dalam hal memilih penggunaan bahan bakunya, termasuk penggunaan lantai karena lantai sendiri memiliki banyak jenisnya seperti salah satu contohnya lantai kayu dan lantai vinyl dari kedua jenis tersebut memiliki kesamaan dari motif dan warna kayu.

Tetapi apakah anda sudah mengetahaui kedua jenis lantai tersebut terdapat perbedaan lain ?,, ok bagi anda yang belum mengetahuinya untuk tidak berlama - lama lagi kita langsung saja ke ulasan yang saya akan berikan sebagai berikut.

1. Lantai vinyl

Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui
Lantai vinyl menggunakan bahan dasarnya terbuat dari PVC polyvinyl chloride yaitu bahan material yang memiliki elastisitas dan daya tahan yang stabil selain itu juga bahan tersebut banyak digunakan sebagai bahan baku pakaian, kabel listrik, perpipaan dan lain sebagainya. Ya tidak diherankan bukan karena bahan tersebut memiliki kualitas yang dianggap baik karena memiliki elastisitas stabil disamping itu juga memiliki harga yang cukup terjangkau.

Tidak sampai disitu juga lantai vinyl memiliki karakteristik yang lain seperti jenisnya, kualitas dan proses dalam pemasangannya, simak penjelasan sebagai berikut.

Jenis yang dimiliki lantai vinyl

Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui

Lantai vinyl karena peruntukannya sebagai penutup lantai hunian dan terlebih hunian memiliki berbagai macam tema sehingga lantai vinyl memiliki beberapa jenisnya agar dapat menyesuaikan bangunan huniannya. Berikut beberapa jenisnya seperti :
  • Golden Crown
  • Kendo
  • Home Deco
  • Hachiko
Dari jenis-jenis tersebut bisa dikatakan memiliki kesamaan dalam kualitasnya hanya saja yang berbeda dari segi harga dan motif yang di miliki dari masing-masing jenis vinyl tersebut.

Ketahanan dan keawetan

Dari segi katahanannya lantai vinyl memiliki kualitas yang baik karena dalam penggunaan bahan dasarnya menggunakan bahan pvc yang memiliki elastisitas yang baik terlebih pada permukaan lantai vinyl yang telah menggunakan lapisan anti gores sehingga mampu bertahan dari benda yang memiliki berat yang berlebih.

Dengan begitu lantai vinyl dapat dipergunakan dalam kurung waktu yang cukup lama, dan bagi anda tidak perlu lagi memikirkan hal keawetannya bukan ?. Asalkan juga anda memperhatikan perawatannya agar saat digunakan awet dan tetap menjaga tampilannya yang indah.

Proses pemasangan

Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui
Ternyata lantai vinyl selain memiliki harga yang terjangkau, mudah juga dalam hal pemasangannya terlebih pada saat peroses pemasangannya dapat dikerjakan oleh anda sendiri dengan menggunakan alat ukur, mata pisau yang tajam, dan ketelitian juga dalam hal pemasangannya agar dalam proses memasangnya sesuai dengan ukuran bangunan anda.





Dari segi kesehatan

Selain memiliki kakuatan yang berkualitas dan harga yang cukup terjangkau perlu anda ketahui juga lantai vinyl tidak baik bagi kesehatan sebab dalam kandungan bahan pvc terdapat zat kimia terutama tidak baik bagi kesahatan anak kecil.

Nah, bagi anda yang akan mempergunakan lantai vinyl untuk rumah anda alangkah baiknya memikirkan hal tersebut terutama juga bagi anda yang memiliki anak kecil yang masih dibawah umur, agar lebih memperhatikannya.

Kelebihan dan kekuranagan lantai vinyl

Kelebihan lantai vinyl :
  • Tahan air karena tidak memiliki pori-pori pada permukaannya sehingga bisa dikatakan juga tidak memiliki daya serap.
  • Memiliki tampilan motif dan warna yang cukup beragam yang d.
  • Mudah dibersihkan dan mudah dalam hal pemasangannya juga.
  • Harga yang cukup terjangkau.

Kekurangan lantai vinyl :
  • Mudah terkelupas atau copot karena menggunakan lem perekat dalam hal proses pemasangannya.
  • Tidak baik bagi kesehatan terutama yang memiliki anak masih dibawah umur.
  • Tampilan yang kurang natural sebab tidak menggunakan bahan kayu sama sekali.
Informasi Lebih Lanjut : Harga Lantai Vinyl, Efektif Dan Efisien

2. Lantai kayu

Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui
Lantai kayu merupakan jenis lantai yang menggunakan bahan dasarnya dari jenis kayu keras yang diambil langsung dari alam sehingga memiliki kualitas yang baik.

Untuk jenis-jenis kayu yang dipergunakan seperti kayu ulin, kayu merbau, kayu jati, kayu keruing, kayu bengkirai, dan jenis kayu lainya.

Kenapa memilih jenis kayu tersebut ?.. sebab jenis kayu tersebut selain memiliki kualitas yang baik, juga memiliki motif serat yang sempurna atau indah terlebih dalam proses pengolahannya pun bisa dikatakan mudah. 

Dengan demikian lantai kayu memiliki kesamaan yang berkualitas baik dengan jenis lantai vinyl hanya saja menggunakan bahan yang diambil langsung dari alam.

Jenis yang dimiliki lantai kayu

Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui

Karena lantai kayu dalam penggunaan bahan dasarnya menggunakan beberapa jenis kayu yang berkualitas baik dan juga memiliki jenis yang sesuai dengan peruntukannya saat dipergunakan seperti :
  • Parket Solid
  • Parket Laminate.
  • Parket Engeered.
Dari jenis tersebut yang memiliki kualitas yang paling baik yaitu parket solid karena dalam proses pembuatannya menggunakan 100% kayu murni tanpa ada bahan campuran lain sehingga memiliki daya dahan dan awet yang mampu dipergunakan dalam kurung waktu yang lama.

Ketahanan dan keawetan

Dalam soal hal ketahanan dan keawetannya lantai kayu memiliki daya tahan yang berkualitas baik sebab dari penggunaan beberapa jenis kayu memiliki karakteristik tingkat kepadatan dan stabilitasnya bisa dikatakan mampu bertahan dalam kondisi perubahan cuaca yang buruk.

Soal keawetannya, sudah tidak diragukan lagi bukan pastinya memiliki daya awet yang baik sebab lantai kayu sudah memenuhi syarat SNI untuk dipergunakan segingga dapat dipergunakan dalam jangka waktu yang lama, asalkan anda juga perlu memperhatikan soal perawatannya agar tetap menjaga nilai keindahan dan juag kualitas yang dimilikinya. 

Proses pemasangannya

Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui
Untuk proses pemasangannya sendiri tidak dapat disama ratakan sebab dari masing-masing jenis lantai kayu memiliki perbedaan dalam hal pemasangannya.

Hanya saja point utama dalam pemasangan lantai kayu diperlukan tenaga profesional dan ketelitian sebab dengan memasang lantai kayu yang sesuai dapat memiliki tampilan yang indah dan juga nyaman saat sedang dipergunakan.



Dari segi kesehatan

Lantai kayu dianggap memiliki kehangatan bagi bangunan rumah dan selain itu juga memiliki aura positif bagi kehidupan, entah dari mana itu bisa terjadi mungkin karena dalam bahan baku yang digunakan berasal dari alam. Dengan demikian lantai kayu bisa dikatakan baik bagi kesehatan

Kelebihan dan kekurangan lantai kayu

Kelabihan yang dimiliki lantai kayu :
  • Memiliki beragam motif dan warna yang didapat dari jenis-jenis kayunya.
  • Memiliki aroma khas.
  • Tahan dari perubahan cuaca yang buruk.
  • Tahan dari serangga seperti rayap.
Kekurangan yang dimiliki lantai kayu :
  • Butuh perawatan khusus dalam menjaga kualitasnya.
  • Warna pada permukaan lantai dapat kusam jika pemakain sudah lama.
  • Memiliki harga yang cukup tinggi karena menggunakan bahan jenis kayu keras.
Itulah penjelasan dari masing-masing jenis lantai yang memiliki bahan dasar yang berbeda walau memiliki penerapan yang sama digunakan sebagai penutup lantai bangunan.

 
Tidak hanya disitu saja ada juga mengenai penjelasan perbedaan dari lantai kayu dan lantai vinyl pada bangunan rumah dan juga bagi anda yang akan memilih jenis mana yang lebih baik, simak penjelsan yang saya akan berikan sebagai berikut.

Perbedaan antara lantai kayu dan lantai vinyl

Inilah, Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl belum banyak diketahui

Menganai penjelasan dari masing-masing lantai tersebut pada intinya hampir memiliki kesamaan bukan ?, ya itu karena sama-sama memiliki motif dan warna kayu hanya saja untuk lantai kayu sendiri memiliki kesan yang lebih natural, tentunya karena dalam penggunaan bahan dasarnya menggunakan kayu asli.

Nah bagi anda mana yang lebih baik untuk dipergunakan, pilihannya hanya ada pada anda sendiri sebab setiap orang memiliki selera yang berbeda-beda bukan ?.. OLeh sebab itu dalam hal memilih jenis yang akan dipakai lantai kayu atau lantai vinyl sesuaikan lah dengan selera yang anda miliki sebab dengan begitu dapat memberikan tampilan yang pas bagi anda dan memiliki keindahannya tersendiri.

Jika anda masing bingung mana yang lebih baik, anda dapat melihatnya dari dua sisi yang pertama jika ingin melihatnya dari segi harga dan perawatan yang mudah anda dapat memilih jenis lantai vinyl dalam hal tampilannya pun memiliki keindahan tersendiri bukan.

Untuk anda yang ingin memiliki tampilan yang natural dan juga estetika dapat menggunakan jenis lantai kayu sebab dengan demikian tampilan rumah anda terkesan lebih mewah dan elegan, disamping itu juga dapat meningkatkan harga jual rumah anda karena dalam penggunaan bahan dasarnya dari jenis kayu yang berkualitas baik.